Monday, August 30, 2010

Tanggal 4 September London Jadi Tuan Rumah Hari Quds Internasional

Demonstrasi tahunan Hari Quds Internasional akan diadakan di London pada hari Sabtu 4 September 2010 mendatang.
Komisi HAM Islam yang berbasis di Inggris (IHRC) mengatakan dalam sebuah laporan bahwa pada hari Rabu pekan lalu bahwa tahun ini, seperti biasa, ribuan orang dari seluruh Inggris akan turun di London untuk menunjukkan solidaritas mereka terhadap bangsa Palestina dan semua bangsa yang tertindas di seluruh dunia.
IHRC menyerukan kehadiran para demonstran secara besar-besaran pada demo tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya, karena dikhawatirkan kelompok Zionis dan Fasis merencanakan untuk mengadakan demonstrasi tandingan, jadi sangat penting menggalang massa sebanyak-banyaknya pada tanggal 4 September mendatang dalam demo memperingati hari Quds internasional.
IHRC merujuk kepada bangsa Palestina yang menjadi masalah khusus tahun ini, mencatat bahwa "sepanjang pengamatan IHRC bahwa situasi Palestina masih memprihatinkan, dan hal itu adalah tugas kita bersama untuk berdiri demi kebaikan bagi masyarakat yang tertindas lebih dari sebelumnya."
Masalah-masalah itu menurut IHRC termasuk melanjutkan pengepungan Gaza, serangan tentara Israel serangan terhadap aktivis perdamaian yang berusaha memberikan rakyat Gaza bantuan, dan ekspansi tanpa henti dari pendudukan Israel.
Diharapkan pada demo internasional peringatan hari Quds ini menjadi yang terbesar yang pernah ada di London, untuk mengirim pesan adanya solidaritas untuk rakyat Palestina. (fq/prtv)

0 comments:

Post a Comment

-
-

Powered By Blogger